Rayakan Harlah KOPRI Ke-IV, PK PMII Raden Segoro Gelar Jambore Pergerakan

 


SAMPANG - Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Raden Segoro IAI Nata Ketapang Cabang Sampang menggelar Jambore Pergerakan dalam perayaan Harlah Kopri ke-IV, dengan tema "Eksistensi Pergerakan dan Peran Perempuan dalam Menanggulangi Isu SARA, Hoax, dan Politik Identitas".


Acara yang berlangsung di Taman Merdeka, Kecamatan Ketapang, Kabupaten Sampang ini dihadiri oleh puluhan kader PMII sekabupaten Sampang. Terlihat juga diantaranya, IKA PMII Raden Segoro, MABINKOM serta para mantan ketua KOPRI PMII Raden Segoro.(07/24)


Sebagai nahkoda Komisariat, Hodari mengungkapkan bahwa acara ini bertujuan untuk menunjukkan kreativitas kader-kader serta meningkatkan inovasi dalam meningkatkan kualitas dan keterampilan kader PMII Raden Segoro.


"Dengan adanya acara ini, kami harap dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan kader PMII serta menjadikan mereka tanggap dan adaptif terhadap kondisi sekitar," ungkapnya


Pada acara tersebut terdapat berbagai rentetan acara. Diantaranya, Launching Logo KOPRI, Workshop, pertunjukan seni dll. Dalam sambutannya Siti Aisyah, Ketua Kopri PK PMII Raden Segoro, mengurai filosofi logo Kopri tersebut yang tentunya menjadi ikon bagi Kopri itu sendiri.


"Logo inilah yang akan menjadi ikon bagi Kopri Raden Segoro, semoga dapat menjadi semangat untuk terus melakukan progresivitas," ucapnya.


Sahabat Abdul Waffar, selaku ketua IKA PK PMII Raden Segoro, mensupport khususnya kader-kader Kopri untuk terus mengoptimalkan kader, utamanya isu isu perempuan.


"Kegiatan ini menunjukkan eksistensi Kopri PK PMII Raden Segoro dan dapat menjadi bahan refleksi untuk meningkatkan kegiatan Kopri kedepan, khususnya dalam pendampingan terhadap isu-isu perempuan." Ungkapnya


Cak Waffar, sapaan akrabnya juga berharap supaya kader Kopri memperkuat lagi kapasitas maupun kualitas diri.


"Saya selaku Ketua IKA PMII Segoro berharap agar kader-kader Kopri mengasah intelektual, memperkuat kapasitas serta karakter guna menghadapi perubahan yang sangat cepat ini." Pungkasnya.


Reporter : Husnul

Red/Edr : H

Rasernews
Rasernews Dzikir, Fikir, Amal Sholeh

Posting Komentar untuk "Rayakan Harlah KOPRI Ke-IV, PK PMII Raden Segoro Gelar Jambore Pergerakan"